Media Partner

Media Partner

Minggu, 26 Januari 2014

Syarat dan Ketentuan Lomba MIFest 1437 H

Tidak ada komentar

1.   Peserta adalah siswa SMA/SMK/Aliyah/Sederajat kelas X dan XI
      di daerah JABODETABEK.
2.   Peserta tidak boleh mengikuti lebih dari 1 lomba.
3.   Peserta wajib menggunakan tanda peserta selama lomba
      berlangsung.
4.   Undian tampil diambil saat Technical Meeting.
5.   Peserta memasuki ruang lomba 5 menit sebelum lomba dimulai.
6.   Berpakaian muslim dan rapi ketika pendaftaran, dan ketika
      tampil.
7.   Nomor urut peserta dan name tag peserta diambil pada saat
      lomba akan dilaksanakan.
8.   Menyerahkan 2 lembar fotocopy kartu pelajar. *
9.   Peserta wajib menyerahkan pas foto formal sebanyak 2 lembar
      berukuran 3×4 berwarna (diberi identitas nama dan sekolah
      di balik foto). *
10. Peserta melakukan pendaftaran dengan mengisi formulir
      pendaftaran lomba yang telah disediakan. *
11. Peserta membayar biaya pendaftaran (Biaya pendaftaran
      dan mekanisme lomba terlampir)*
12. Juara yang diambil adalah 3 juara. Juara 1, Juara 2, dan Juara 3
      dengan ketentuan sebagai berikut :
      - Jika peserta lomba lebih dari 5 orang maka akan diambil 3 juara.
      - Jika peserta lomba kurang dari 5 orang maka akan diambil
        2 juara.
13. Hadiah berupa piala, sertifikat dan uang.
14. Persyaratan tersebut dimasukkan ke dalam stofmap (warna
      sesuai lomba MTQ = biru, lomba Kaligrafi = merah, lomba
      Cerdas Cermat Islam = kuning, lomba Pidato Islam = cokelat)
      dan masing-masing map diberi nama peserta dan asal sekolah.
15. Kuota lomba :
      MTQ                             : 30 Peserta
      Kaligrafi                        : 30 Peserta
      Cerdas Cermat Islam   : 30 Peserta
      Pidato Islam                 : 30 Peserta
16. Pendaftaran dibuka tanggal 22 Februari 2016
17. Technical Meeting (TM) dilaksanakan tanggal 16 Maret 2016
18. Peserta mengkonfirmasi keikutsertaannya kepada CP Lomba
      paling lambat sehari sebelum TM
*) Persyaratan di atas dikumpulkan oleh perwakilan pada saat
    pendaftaran dan paling lambat saat Technical Meeting.


Syarat dan Ketentuan Lomba MTQ

1.     Musabaqah Tilawatil Qur'an (disingkat: MTQ) adalah bidang lomba membaca Al Qur'an dengan       mujawwad, yaitu bacaan Al Qur'an yang mengandung nilai ilmu membaca (tajwid), seni (lagu dan suara), dan etika (adab) membaca.
2.       Setiap sekolah mengirimkan perwakilannya maksimal 1 siswa dan 1 siswi.
3.       Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 50.000/orang.
4.       Maqra (materi bacaan) dari juz 1-30 yang diawali dengan lagu bayati.
5.       Surat yang dibawakan saat lomba disediakan panitia dan akan dipilih peserta.
6.       Durasi tampil 5 menit.
7.       Peserta berhenti membaca saat panitia membunyikan bel
8.       Peserta yang sudah tampil tidak diperkenankan keluar ruangan sebelum semua peserta tampil.
9.       Al Qur'an dibawa oleh masing-masing peserta.
10.   Peserta tidak boleh mengganggu peserta lain saat tampil dan membuat kegaduhan.
11.   Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
  
Kriteria penilaian
1.       Suara
2.       Penampilan (kepercayaan diri)
3.       Sikap
4.       Lagu/nada
5.       Volume suara
6.       Tajwid

Hadiah  
Juara 1     : Rp. 500.000,00
Juara 2     : Rp. 300.000,00
Juara 3     : Rp. 200.000,00 

Contact person 
Nur Izzah Jamilah (Izzah) 
Nomor Handphone         : 081283803766
Id Line                               : nurizzah213
  
Syarat dan Ketentuan Lomba Kaligrafi 
 
1.      Setiap sekolah mengirimkan perwakilannya maksimal 1 siswa dan 1 siswi.
2.      Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 50.000/orang.
3.      Panitia menyediakan kertas A3.
4.      Alat tulis disediakan oleh peserta.
5.      Peserta diperkenankan membawa papan berjalan sebagai alas.
6.      Tulisan yang digunakan adalah khottulnaskhi.
7.      Kaligrafi yang dilombakan mengambil ayat Al-Quran dengan tema "Membangun Generasi Qur'ani" (nomor surat dan ayat disertakan pada karya).
8.      Peserta diperbolehkan melihat Al-Quran.
9.      Waktu pengerjaan yang diberikan adalah 120 menit.
10.  Karya yang diikutsertakan dalam lomba sepenuhnya dibuat oleh peserta lomba.
11.  Karya yang diikutsertakan dalam lomba menjadi milik Panitia Lomba dan hak cipta pada pelukisnya.

Kriteria Penilaian
1.       Keseuaian ayat dengan tema " Membangun Generasi Qur'ani"
2.       Komposisi tulisan, kebersihan, dan kerapihan.
3.       Kebenaran kaidah tulisan (naskhi)
4.       Peserta diperbolehkan menghias karya dengan lukisan tapi penilaian terbesar hanya pada kebenaran kaidah tulisan.

Hadiah  
Juara 1     : Rp. 500.000,00
Juara 2     : Rp. 300.000,00
Juara 3     : Rp. 200.000,00 

Contact person 
Mila Dewi Kania (Mila) 
Nomor Handphone         : 087882105891
Id Line                               : miladewkan 


Syarat dan Ketentuan Lomba Pidato Islami

1.      Setiap sekolah mengirimkan perwakilannya maksimal 1 siswa dan 1 siswi.
2.      Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 50.000/orang.
3.      Tema lomba: Membangun Generasi Qur'ani.
4.      Waktu penyampaian maksimal 10 menit.
5.      Peserta tidak diperkenankan membawa teks pada saat penyampaian materi.
6.      Peserta akan diberi pengurangan nilai jika hadir lewat pada waktu yang telah ditentukan.
7.      Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat
8.   Teks dilampirkan 3 kali
9.   Peserta mengumpulkan teks pidato pada saat technical meeting.


Kriteria Penilaian

1. Materi ceramah : alur, improvisasi cerita , dan penguasaan materi 
2. Kebahasaan : artikulasi, intonasi 
3. Penampilan : adab, pakaian,efisiensi waktu, keberanian, semangat, volume suara, ekspresi dan gestur.
4. Cara Penyampaian : bahasa, qiro’ah, keterkaitan dengan tema.

Hadiah  
Juara 1     : Rp. 500.000,00
Juara 2     : Rp. 300.000,00 
Juara 3     : Rp. 200.000,00

Contact Person: 
Nia A’yunin (Nia) 
Nomor Handphone : 08567827519 
Id Line                       : niaayn



Syarat dan Ketentuan Lomba Cerdas Cermat Islam


1.      Setiap sekolah mengirimkan perwakilannya maksimal 2 grup. Masing - masing grup terdiri dari 3 siswa/siswi. Satu orang sebagai juru bicara dan dua orang sebagai pendamping
2.      Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp Rp. 100.000/grup.
3.      Sistem lomba dilaksanakan melalui tiga babak, yaitu penyisihan, semifinal, dan fnal
4.      Materi yang diujikan adalah mengenai fiqih, sirah nabawiyah, tafsir, ilmu hadits, tauhid, dan pengetahuan umum
5.      Semua peserta harus jujur, sopan, dan menjungjung tinggi sportifitas.



Pelaksanaan Lomba Cerdas Cermat Islam

I. Tahap Penyisihan

Pada tahap ini terdiri dari beberapa sesi, setiap sesi tim yang berada pada ruangan berjumlah 4 tim dari masing-masing sekolah yang berbeda.

A. Ketentuan Soal

Dalam tahap ini peserta menjawab 2 macam soal, yaitu:

a. Soal wajib, setiap grup masing-masing mendapatkan soal wajib dengan ketentuan soal hanya boleh dijawab oleh juru bicara :

·         Jika benar : 100 point

·         Jika salah : 0 point

·         Jika tidak menjawab : 0 point

·         Berdasarkan persentase dewan juri jika jawaban terdiri dari lebih dari satu jawaban (soal item) dan tidak dilemparkan jika terjawab benar sebagian.

b. Soal rebutan, jumlah soal yang diberikan pada sesi rebutan sebanyak 15 soal. juri akan memberi soal dan peserta yang ingin menjawab diharuskan menekan bel. Jika jawaban salah maka akan dilemparkan ke grup lain, grup yang ingin menjawab diharuskan juga menekan bel, ketentuan soal hanya boleh dijawab oleh juru bicara :

·         Jika benar : 100 point     

·         Jika salah : -50 point

·         Jika tidak menjawab : 0 point

·         Berdasarkan persentase dewan juri jika jawaban terdiri dari lebih dari satu jawaban (soal item) dan tidak dilemparkan lagi ke grup selanjutnya
·         Jumlah soal yang diberikan pada sesi rebutan sebanyak 15 soal
·         Semua peserta dibolehkan menjawab.
·         Peserta diperbolehkan menjawab setelah dipersilahkan oleh juri, bila menjawab  sebelum adanya intruksi maka nilainya akan dikurangi 10 point dan soal dibatalkan.
·         Jika soal belum selesai dibaca dan peserta menekan bel, maka pembacaan soal akan  dihentikan dan peserta dipersilahkan untuk menjawab.
·         Batas waktu setelah menekan bel 4 detik. Jika melebihi 4 detik tidak menjawab maka peserta dianggap tidak menjawab dan nilai tidak akan dikurangi
·         Soal hanya dibaca sekali.
·         Juri hanya menerima jawaban yang pertama diucapkan.


c. Jumlah soal pada tahap ini berjumlah 55 soal, terdiri dari:
·      10 soal wajib yang diberikan pada masing-masing tim
·      15 soal rebutan
B. Dua tim yang mendapat skor tertinggi pada sesi akan melaju ke tahap selanjutnya

II. Tahap Semifinal
Pada tahap ini terdiri dari beberapa sesi, setiap sesi tim yang bermain berjumlah 5 tim.
A. Ketentuan Soal
Dalam tahap ini peserta menjawab 2 macam soal, yaitu:
a.   Soal wajib, setiap grup masing-masing mendapatkan soal wajib dengan ketentuan soal hanya boleh dijawab oleh juru bicara :
·         Jika benar : 100 point
·         Jika salah : 0 point
·         Jika tidak menjawab: 0 point
·         Berdasarkan persentase dewan juri jika jawaban terdiri dari lebih dari satu jawaban (soal item) dan tidak dilemparkan jika terjawab benar sebagian.
b. Soal rebutan, jumlah soal yang diberikan pada sesi rebutan sebanyak 10 soal. Juri akan memberi soal  dan peserta yang ingin menjawab diharuskan menekan bel. Jika jawaban salah maka akan dilemparkan ke grup lain, grup yang ingin menjawab diharuskan juga menekan bel, ketentuan soal hanya boleh dijawab oleh juru bicara :
·         Jika benar : 100                                                                                                                       
·         Jika salah : -50
·         Jika tidak menjawab : -30 point
·         Berdasarkan persentase dewan juri jika jawaban terdiri dari lebih dari satu jawaban (soal item) dan tidak dilemparkan lagi ke kelompok selanjutnya
·         Jumlah soal yang diberikan pada sesi rebutan sebanyak 10 soal
·         Semua peserta dibolehkan menjawab.
·         Peserta diperbolehkan menjawab setelah dipersilahkan oleh juri, bila menjawab  sebelum adanya intruksi maka nilainya akan dikurangi 10 point dan soal dibatalkan.
·         Jika soal belum selesai dibaca dan peserta mengangkat tangan, maka pembacaan soal akan  dihentikan dan peserta dipersilahkan untuk menjawab.
·         Batas waktu setelah menekan bel 4 detik. Jika melebihi 4 detik tidak menjawab maka peserta dianggap tidak menjawab dan nilai akan dikurangi 30 dan soal dilemparkan.
·         Soal hanya dibaca sekali.
·         Juri hanya menerima jawaban yang pertama diucapkan.
·         Semua peserta harus jujur, sopan dan menjunjung tinggi sportifitas
c. Jumlah soal pada tahap ini berjumlah 45 soal yang terdiri dari:
·         7 soal wajib yang diberikan pada masing-masing tim
·         10 soal rebutan
B.  Dua kelompok yang mendapat skor tertinggi akan melaju ke tahap selanjutnya

III. Tahap Final
Tipe soal yang dipakai ditahap ini adalah soal rebutan, terdiri dari 25 soal dan peserta menjawab soal dengan menekan bel terlebih dahulu. Semua peserta dibolehkan menjawab. Jika soal belum selesai dibaca dan peserta mengangkat tangan, maka pembacaan soal akan dihentikan dan peserta dipersilahkan untuk menjawab.
Batas waktu setelah menekan bel 5 detik. Jika melebihi 5 detik tidak menjawab maka peserta    dianggap tidak menjawab dan nilai akan dikurangi 3 dan soal dilemparkan. Juri hanya menerima jawaban yang pertama diucapkan. Semua peserta harus jujur, sopan dan menjunjung tinggi sportifitas
·         Jika benar : 10 point
·         Jika salah : -5 point
·         Jika tidak menjawab : -3 point


Hadiah  
Juara 1     : Rp. 600.000,00
Juara 2     : Rp. 500.000,00 
Juara 3     : Rp. 300.000,00 

Contact Person: 
Dythia Fadhillah (Dythia)
Nomor Handphone : 081283083505
Id Line : dythiafadhillah



 




III.      

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Berita Terpopuler

Member